TANGERANG – Musyawarah Daerah (Musda) XI Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Tangerang yang digelar pada Rabu (17/12/2025) resmi menetapkan Hj. Intan Nurul Hikmah sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang masa bakti 2025-2030.
Rapat pleno yang dipimpin oleh Sanusi Pane tersebut berjalan kondusif. Usai pembacaan tata tertib sidang, seluruh peserta rapat yang terdiri dari 29 Ketua Pimpinan Kecamatan (PK), organisasi sayap, serta organisasi pendiri, secara bulat menyepakati Intan Nurul Hikmah untuk memimpin partai berlambang pohon beringin tersebut di tingkat kabupaten.
Ketua Sidang, Sanusi Pane, menyatakan bahwa selain menetapkan ketua terpilih, sidang pleno komisi juga secara resmi menerima Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) dari kepengurusan DPD Golkar periode sebelumnya.
”Alhamdulillah, seluruh tahapan sidang pleno berjalan dengan aman dan lancar. Kami mengapresiasi seluruh peserta yang telah mengikuti proses demokrasi ini dengan tertib,” ujar Sanusi usai persidangan.
Senada dengan hal tersebut, Ketua Panitia Musda XI Golkar, Muhamad Amud, menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh elemen yang telah menyukseskan acara ini. Ia berharap di bawah kepemimpinan baru, partai dapat bergerak lebih solid.
”Selamat kepada Ibu Intan Nurul Hikmah. Semoga dengan nakhoda baru, Golkar semakin maju dan solid sehingga kita bisa meraih kemenangan pada Pemilu 2029 mendatang,” tutur Amud.
Sementara itu, Intan Nurul Hikmah yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Tangerang, menyampaikan rasa terima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan oleh seluruh kader. Ia menegaskan komitmennya untuk memperkuat struktur partai hingga tingkat akar rumput.
”Terima kasih atas dukungan seluruh kader. Tugas kita ke depan adalah bersatu membesarkan partai. Sesuai arahan Ketua DPD Golkar Provinsi Banten, tantangan ke depan sangat berat, namun dengan kebersamaan kita targetkan penambahan kursi legislatif pada Pemilu 2029,” pungkas Intan.

Tinggalkan Balasan